Andro Raih IPK Tertinggi FT UIR

Senin, 25 Januari 2016 - 09:29 WIB
ILUSTRASI

PEKANBARU (HR) - Andro Terosela wisudawan Jurusan Teknik Perminyakan Universitas Islam Riau berhasil merebut IPK tertinggi Fakultas Teknik UIR dengan IPK 3,89. Pelaksanaan wisuda sarjana dan pasca sarjana UIR akan dilaksanakan, Sabtu (30/1) mendatang.

“Dari 72 wisudawan FT UIR, Andro menjadi pemuncak untuk tingkat Fakultas Teknik,” kata Dekan Fakultas Teknik UIR, H Abdul Kudus, Sabtu (23/1).

Pada wisuda periode Januari ini, kata Kudus, Fakultas Teknik berhasil melahirkan 72 lulusan dari 5 jurusan.

Sedangkan satu jurusan lagi yakni Geologi belum melahirkan lulusan. Dari 72 lulusan, Jurusan Mesin yang paling banyak melahirkan wisudawan dengan 27 orang, disusul Jurusan Informatika 21 orang.
Teknik Perminyakan 11 orang, Teknik Sipil 11 orang dan terakhir Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) 2 orang.

 "ntuk jurusan Geologi hingga saat ini belum menelorkan lulusan karena masih baru tahun ke tiga. Mungkin tahun depan sudah ada yang menyelesaikan studinya,” kata Kudus.
Dalam meningkatkan lulusan, kata Kudus, pimpinan Fakultas telah melakukan  program salah satunya peningkatan kualitas dosen.

Selain itu, pada tahun ini juga, Fakultas Teknik telah membangun ruang belajar tiga lantai dan sedang dalam tahap pengerjaan. Dana untuk pembangunan ruang belajar tiga lantai menghabiskan dana Rp6,5 miliar.

Tidak hanya itu saja, gedung induk yang dua lantai ni juga akan  ditambah satu lantai lagi sehingga gedung indul yang berbentuk liter U akan menjadi tiga lantai.

 ”Pembanguan gedung baru dan gedung induk ini diprediksikan selesai tahun ini juga dan bisa digunakan untuk mahasiswa baru. Tahun ajaran ini FT UIR akan menerima mahasiswa baru 540 orang untuk 6 jurusan,” kata Kudus.(nie)

Editor:

Terkini

Terpopuler