Alat Berat Kontraktor Dirampok

Senin, 25 Januari 2016 - 08:48 WIB
Alat Berat Kontraktor Dirampok

RENGAT (HR)-Kawanan perampok menyatroni alat berat milik CV Amal, kontraktor yang bekerja di areal Palma I Desa Penyaguan, Kecamatan Batang Gansal, dua  kernet yang menjaga alat berat tersebut disekap.

Aksi perampokan sadis ini terjadi Sabtu (23/1) sekitar pukul 03.00 WIB. Mereka berhasil membawa kabur komponen alat berat jenis eksavator berupa dua panel dan dua komputer. Informasi yang dirangkum, dua kernet yang menjadi korban, yakni SF (18) dan AF (21), warga perumahan PT Palma I Desa Penyaguan bertugas menjaga alat berat tersebut.

Sekitar pukul 03.00 WIB, datang dua orang tak dikenal, sementara  korban sedang tertidur, kemudian korban dibangunkan, lalu menyiramkan pasir ke wajah korban. Saat bersamaan, kedua perampok melumpuhkan korban dan menghunuskan golok ke leher korban, selanjutnya kedua korban diikat serta mulut korban disumpal lakban.

Kawanan rampok bebas melakukan aksi dengan membuka komponen utama alat berat berupa papan panel serta komputer.
Setelah mendapatkan komponen, perampok meninggalkan Tempat Kejadian Perkara (TKP). Esoknya datang mekanik memeriksa kondisi alat berat tersebut, ternyata telah hilang komponen berharga senilai Rp106 juta.

Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo, melalui Kasubag Humas Polres Inhu AKP M Ari Suryasantoso, Minggu (24/1), membenarkan kejadian tersebut.  “Saat ini kita sedang memburu pelaku, atas kejadian ini, CV Amal, selaku kontraktor PT Palma I mengalami kerugian sekitar Rp106 juta,” ujarnya. (rez)

Editor:

Terkini

Terpopuler