BENGKALIS (HR)-Harga telur ayam ras di Bengkalis sempat mengalami kenaikan yang signifikan sepekan ini dari Rp 1.200 menjadi Rp1.390 perbutir atau Rp 42 ribu per perpapan. Namun, hari ini, harga tersebut dipastikan kembali normal.
Hal tersebut dikemukan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bengkalis Muhammad Fauzi melalui Kabid Perdagangan Dalam Negeri Raja Airlangga, Kamis (21/1).
“Sepekan terakhir harga telur ayam sempat mengalami kenaikan yang biasa dijual Rp 1.200 menjadi Rp 1.390, namun hari ini dipastikan sudah normal kembali,”kata Raja.
Menurutnya, dari informasi yang diperoleh dari Distributor, penyebab kenaikan tersebut dikarenakan produsen telur pusat mengalami penurunan stok.
“Hal tersebut membuat harga telur melonjak naik. Tapi distributor memastikan hari ini harga telur akan normal kembali seperti biasanya,” pungkas Raja Airlangga. (man)