JAKARTA (HR)-Sedikit demi sedikit penampilan Mercedes-Benz E-Class semakin jelas. Strategi produsen asal Jerman itu ”mencicil” teaser, benar-benar sengaja bikin penasaran.
Setelah hanya interior, lalu sketsa desain dari secarik kertas, kini muncul video yang menayangkan keindahan lampu-lampunya.
Video resmi diunggah akun Mercedes-Benz di Youtube. Durasinya cuma 27 detik, menampilkan bagaimana ciri khas ”mata” dengan dua bilah garis sebagai daytime running lights.
Dari video ini juga diketahui bahwa E-Class menggendong teknologi lampu Multibeam LED. Inilah teknologi terbaru lampu Mercedes-Benz yang sanggup mengontrol 84 setelan lampu depan.
Generasi baru E-Class W213 itu juga diketahui bakal debut pada 11 Januari 2015. Mercedes-Benz sudah mengonfirmasi bahwa pada tanggal itu penampilan perdana akan memanfaatkan lantai North American International Auto Show, di Detroit, Amerika Serikat. (kcm/mel)