Tabungan Pelajar Sudah Capai Rp32,8 M

Kamis, 31 Desember 2015 - 08:59 WIB
ilustrasi

JAKARTA (HR)-Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggandeng pemerintah daerah dan juga industri perbankan Tanah Air mengembangkan produk tabungan bertajuk Simpanan Pelajar (SimPel) dalam skema konvensional maupun syariah. Hingga akhir tahun 2015 ini telah mencapai 382.421 rekening atau total dana Rp32,8 miliar..

Produk ini merupakan salah satu upaya OJK membangkitkan kembali budaya menabung sejak dini. SimPel merupakan produk tabungan bagi para peserta didik mulai jenjang PAUD hingga SMA yang diterbitkan secara nasional oleh 14 bank nasional. Program ini ditujukan agar para pelajar menjadikan kegiatan menabung bukan hanya sebagai kewajiban melainkan kebutuhan.

Anggota Dewan Komisioner Edukasi dan Perlindungan Konsumen OJK Kusumaningtuti S Soetiono mengungkapkan, tabungan SimPel hingga akhir tahun 2015 ini telah mencapai 382.421 rekening. Jumah ini lebih tinggi dibandingkan target awal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebanyak 100.000.

Wanita yang akrab disapa Tituk ini menjelaskan, jumlah dana pihak ketiga (DPK) yang berhasil dihimpun dari tabungan SimPel mencapai Rp 32,8 miliar.

"Selain simpanan untuk pelajar, SimPel juga menyalurkan dana untuk program Indonesia Pintar yakni bantuan untuk anak Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA)," kata Tituk di Jakarta, Rabu (30/12).

Lebih lanjut Tituk menuturkan, dari total dana keseluruhan, sebanyak Rp13,6 miliar disalurkan untuk dana Indonesia Pintar. Saat ini bank peserta SimPel mencapai 29 bank dengan jumlah perjanjian kerja sama dengan sekolah mencapai 1.639 perjanjian. Sedangkan edukasi SimPel sudah dilakukan ke lebih dari 5.000 sekolah di seluruh Indonesia.(kon/mel)

Editor:

Terkini

Terpopuler