TEMBILAHAN (HR)-Guna meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Indragiri Hilir Zulaikhah Wardan, bersama para organisasi wanita, memacu dan memicu kaum perempuan dengan menggalakkan gerakan perempuan tanam dan pelihara pohon yang dipusatkan di halaman Taman Makam Pahlawan Yudha Bhakti Jalan Gerilya Kecamatan Tembilahan Hulu.
Menurut istri Bupati Inhil ini, gerakan perempuan tanam dan pelihara pohon ini merupakan sumbangsih dari pada para perempuan Inhil dalam rangka memperbaiki kualitas lingkungan serta upaya menanggulangi pemanasan global yang dipersembahkan bagi masyarakat, khususnya di Inhil.
"Peran perempuan bagi upaya kelestarian lingkungan hidup sangat besar dalam kehidupan sehari-hari. Dengan cara meman.faatkan alam sebagai elemen pemenuh kebutuhan hidup," ujarnya, Rabu (30/12).
Dijelaskan, selain itu, perempuan merupakan edukasi pertama dan utama bagi anak-anaknya, sehingga diharapkan melalui ibu pendidikan dan penyadaran tentang kepedulian terhadap lingkungan dapat ditanamkan sejak dini kepada anak.
Tak hanya itu, Bunda PAUD Inhil ini juga mengajak, masyarakat di lingkungan sekitar senantiasa memanfaatkan tiap jengkal lahan di rumah mereka dan untuk giat melakukan pemeliharaan pohon di lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing.
"Hasil kegiatan ini baru dapat kita rasakan manfaatnya di masa depan, karena itu kita perlu untuk menjaga dan pelihara bersama pohon yang kita tanam, sehingga dapat tumbuh dengan baik agar kelak generasi mendatang dapat memetik hasilnya dengan menikmati kualitas lingkungan yang semakin baik," tutupnya. (inh/aag)