SUNGAI MANDAU (HR)-Pemerintah Kecamatan Sungai Mandau memberikan hadiah umrah kepada seorang pegawai teladan, Ucok Junaidi.
Hadiah umrah diserahkan Bupati Siak Syamsuar, Selasa (29/12) dalam acara syukuran dan peresmian Pokmas dan ADD di Kantor Camat Sungai Mandau.
Camat Sungai Mandau Irwan Kurniawan menjelaskan, meskipun hanya staff, Ucok Junaidi dianggap sebagai teladan karena selama menjalankan tugas dikenal disiplin.
Bahkan selama Ramadhan terus mengisi tausiah usai shalat Zuhur.
Camat menjelaskan, syukuran digelar sebagai wujud syukur, selama 3 tahun berturut-turut Kecamatan Sungai Mandau banyak mendulang prestasi.
Beberapa prestasi yang dikumpulkan diantaranya, menjadi Kecamatan Syang Ibu tingkat Kabupaten Siak, bahkan menjadi terbaik Sayang Ibu tingkat Provinsi Riau tahun lalu.
Selanjutnya dari kategori evaluasi kinerja kecamatan, Sungai Mandau terbaik 1 tingkat Kabupaten, mewakili Siak meraih terbaik II Tingkat Provinsi. Dalam kategori Operasi Pangan Riau Makmur Sungai Mandau menjadi terbaik 1 Provinsi Riau.
Dalam sambutannya, Bupati berpesan kepada seluruh Penghulu Kampung untuk bisa bersaing dengan kampung-kampung lain di luar Kecamatan Sungai Mandau. Meski secara geografis Sungai Mandau berada di tengah areal perusahaan, namun kesempatan berinovasi masih terbuka lebar.
Berharap, setiap Kampung di Sungai Mandau bisa memiliki karya khas, memiliki keunggulan tersendiri, baik di bidang pertanian, perikanan ataupun karya lainnya.
Bupati mengaku percaya kemampuan penghulu, untuk memajukan kampungnya masing-masing. "Penghulu harus punya inovasi baru memajukan kampung, harus bisa bersaing," pungkas Bupati. (adv/humas)