BENGKALIS (HR)-Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis dalam jangka waktu 3-4 hari ke depan akan melunasi sisa insentif guru maupun pegawai Disdik. Hal ini disampaikan Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis Nor Alamsyah ketika dihubungi, Selasa (27/1).
“Karena semalam DPA sudah diserahkan Bupati ke masing- masing SKPD, mulai semalam juga kita sudah memproses pembayaran insentif guru maupun pegawai Dinas Pendidikan,” kata Alam.
Dikatakan dia, untuk pembayaran tunggakan insentif tiga bulan (oktober, november, desember 2014) Disdik Bengkalis akan mentransfer ke rekening masing- masing guru dan pegawai.
“Yang harus saya sampaikan juga, isu- isu yang menyebutkan dana itu kita deposito, itu tidak benar, karena seluruh pencairan langsung masuk ke rekening masing- masing guru dan pegawai. Lagi pula, bukan hanya guru, seluruh pegawai Disdik juga belum mendapatkan insentif itu,”ungkap Alam mantan sekretaris BKD ini.
“Insya Allah, pembayarannya (insentif) tidak lama, tidak sampai 1 minggu selesai,” tambah Nor Alamsyah.(man)