Kapolda Riau Tinjau Pilkada Inhu

Jumat, 11 Desember 2015 - 23:12 WIB
Ilustrasi

RENGAT (HR)-Kapolda Riau Brigjen Pol Dolly Bambang Hermawan berkunjung ke Kabupaten Indragiri Hulu. Kunjungan ini dilakukan melihat persiapan pemilihan Bupati dan wakil Bupati Inhu yang digelar, Rabu (9/12) lalu.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolda disambut Penjabat Bupati Inhu Kasiarudin, Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo, Kasdim 0302 Inhu Mayor Kav Syukri Hendri, Ketua KPU Inhu Muhammad Amin, Ketua Panwaslu Inhu Mulya Santoni serta sejumlah pejabat dilingkungan Pemkab Inhu.

Kapolda berkunjung ke Kabupaten Inhu dengan menggunakan helikopter dari Pekanbaru dan mendarat di Stadion Narasinga Rengat. Dari Stadion Narasinga Rengat, Kapolda bersama Penjabat Bupati Inhu dan rombongan  meninjau persiapan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 6 di Jalan Aski Aris serta TPS 1 Rengat Kota. Di TPS 6 Jalan Aski Aris dan TPS 1 Rengat Kota, Kapolda sempat berbincang dengan anggota KPPS.

Usai meninjau persiapan TPS, Kapolda Riau  menuju Markas Kodim 0302 Inhu untuk memberikan arahan kepada personel TNI yang ikut mem-backup pengamanan pemilihan Bupati dan wakil Bupati Inhu. Selanjutnya Kapolda langsung menuju Mapolres Inhu menemui personwl Polri yang akan bertugas mengamankan pemilihan tersebut.

Dalam arahannya, Kapolda mengharapkan netralitas, kerja sama dan koordinasi dengan personel TNI dan Polri dalam pengamanan Pemilihan Bupati dan wakil Bupati. Selain itu, Kapolda juga berharap personel Polri senantiasa mengawasi dan menindak setiap oknum yang melakukan pelanggaran dalam Pilkada, namun tetap mengutamakan pelayanan dan keramahan kepada masyarakat. (inh/aag)

Editor:

Terkini

Terpopuler