Pebulutangkis Riau Raih 8 Gelar

Senin, 07 Desember 2015 - 08:55 WIB
Yuharman

PEKANBARU (HR)-Pebulutangkis Riau tampil mendominasi di Turnamen Bulutangkis Menpora Cup 2015 di GOR Ngarai Atas Bukittinggi, Sumatera Barat, 30 November-4 Desember. Dari 12 nomor yang dipertandingkan, delapan nomor berhasil diraih oleh pebulutangkis Riau.

Delapan gelar juara tersebut dipersembahkan Agung Nurmandi dari PB Wahana Silva Riau di nomor tunggal usia dini putra, Nurhasana (PB Mandiri) di tunggal usia dini putri, Haura Farhana (PB Bank Riau Kepri) di nomor tunggal pemula putri, Angel Songo-songo (SMA Olahraga) di nomor tunggal remaja putra, Nur Hafizah (PB Bank Riau Kepri) di nomor tunggal remaja putri, Indah (SMA Olahraga) di nomor tunggal taruna putri, Wahyu Ramadhan (PB Wahana Silva) di nomor tunggal taruna putra dan Azri/Eko (PB Tusnami Inhil) di nomor ganda dewasa putra.

"Alhamdulillah, pebulutangkis kita tampil mendominasi di Turnamen Bulutangkis Menpora Cup 2015 di Bukittinggi. Dari 12 nomor yang dipertandingkan, kita meraih delapan. Sisanya diambil tuan rumah Sumbar," kata Ketua Umum PBSI Riau, Yuharman kepada Haluan Riau, Minggu (6/12) di Pekanbaru.

Yuharman mengatakan turnamen tersebut diikuti sekitar 500 peserta dari tuan rumah Sumbar dan Riau. Nomor yang dipertandingkan adalah tunggal usia dini putra putri, tunggal anak-anak putra putri, tunggal pemula putra putri, tunggal remaja putra dan putri, tunggal taruna putra dan putri dan ganda dewasa putra dan putri.

"Turnamen ini diselenggarakan oleh Menpora dan memperebutkan total uang pembinaan Rp55 juta. Kita bersyukur, Riau bisa menjadi tampil mendominasi," kata pimpinan Bank Riau Kepri cabang utama Pekanbaru ini didampingi pelatih PBSI Riau, Agus Husin.

Selain mendapatkan delapan emas, Riau juga mengoleksi tujuh perak dan lima perunggu. Tujuh perak dihasilkan Nayara (PB Bank Riau Kepri) di tunggal usia dini putri, Dinia Andra Putri (PB Bank Riau Kepri) di tunggal anak-anak putri, Rizki (SMA Olahraga) di tunggal remaja putra, Fanny Anggraini (SMA Olahraga) di tunggal remaja putri, M Ridwan Hasbi (SMA Olahraga) di tunggal taruna putra, M Iqbal (PB Wahana Silva) di tunggal pemula putra, dan Devi Marenina (PB Angkasa Gemilang) di tunggal pemula putri.

Sedangkan empat perunggu dihasilkan oleh M Rizki Akbar (PB Bank Riau Kepri) di tunggal anak-anak putra, Surifan Zega (PB Bank Riau Kepri) di tunggal pemula putra, Dewi Yulianti (PB Bank Riau Kepri) di tunggal remaja putri, Nurhafizah/Dewi Yulianti (PB Bank Riau Kepri) di ganda dewasa putri dan Lina Rahmi/Vira (PB Mandiri) di ganda dewasa putri. (pep)

Editor:

Terkini

Terpopuler