MEDAN (HR)-Hujan yang melanda Kota Medan, malam tadi hingga, Senin (30/11) sore, membuat kawasan Medan dilanda banjir khususnya kawasan Medan Utara.
Sejumlah kecamatan di Medan Utara banjir, seperti di Kecamatan Medan Labuhan, Kecamatan Marelan dan Kecamatan Belawan.
Di Kecamatan Medan Labuhan kawasan yang terkena banjir kawasan Pasar Uka Jalan Rawe V, Lingkungan VII Tangkahan. Akibatnya, aktivitas warga di kawasan Tangkahan terganggu termasuk aktivias di Pasar Uka yang biasanya ramai.
Walaupun para pedagang membuka usahanya, namun para pembeli tidak ada karena lokasi pasar tergenang banjir.
Sementara itu, ratusan warga sempat diungsikan ke SD Sekolah Dasar Negeri di Tangkahan dan sejumlah mesjid.
Namun warga tidak mau berlama-lama di lokasi pengungsian dan kembali ke rumah masing-masing menjelang sore seiring surutnya banjir.
Pantauan menjelang sore banjir berangsur turun dan warga mulai melakukan aktivitas walaupun rumah warga masih tergenang.
Lurah Tangkahan, Ibnu Abbas mengakui belum adanya bantuan dari Pemerintah Kota Medan termasuk bantuan evakuasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan.
Sampai saat ini, belum ada korban jiwa walaupun sempat dilaporkan seorang bocah tenggelam terbawa arus banjir namun berhasil selamat setelah tersangkut di kolong rumah warga.
Masih di Medan Labuhan, banjir juga melanda Martubung yang membuat ratusan rumah warga terendam dan tidak dapat beraktivitas.
Menurut warga selain hujan yang melanda Medan, banjir di Martubung juga akibat buangan air dari KIM.
Selain Medan Labuhan, banjir juga melanda Kecamatan Marelan, Ratusan rumah dan jalan khususnya Jalan Marelan Raya tidak bisa dilalui akibat terendam air.
Pasar Marelan juga tidak luput dari banjir akibatnya aktivitas di pasar tradisional tersebut terganggu.
Di Simpang Kantor Medan Labuhan, banjir juga menggenangi pemukiman warga dan Jalan Medan-Belawan Simpang Kantor.
Di Kecamatan Belawan sejumlah kawasan juga dilanda banjir akibat hujan tadi malam. Walaupun sudah berangsur surut, genangan masih terlihat di kawasan tersebut.(wol/rio)