PEKANBARU (HR)-Sejak dipasarkan di Riau, Mobilio menjadi sproduk Honda dengan penjulalan terbanyak. Disusul Honda Brio dan HR-V. General Manager Honda Soekarno Hatta Ricky W Anwar mengatakan, hingga bulan September 2015 lalu, Honda Soekarno Hatta sudah melepas 4 ribuan mobil dengan market share 26 persen untuk kendaraan tipe passenger.
"Penjualan mobil Honda masih tetap didominasi Mobilio dan Brio," jelasnya.
Dengan beroperasinya Honda Cabang SM Amin, Ricky berharap dapat menambah angka penjualan mobil Honda di Riau, khususnya di Pekanbaru.
"Kita membagi Riau Daratan menjadi tiga daerah potensial, yakni dealer di Jalan Soekarno Hatta, cabang Duri dan cabang SM Amin," kata Ricky didampingi Simon, Branch Manager Honda SM Amin dan Warinto selaku Sales Manager Cabang SM Amin serta Olive, Supervisor.
Sementara itu, Sport Utility Vehicle (SUV) besutan Honda Prospect Motor (HPM), Honda BR-V, mulai Rabu (18/11/2015) malam mulai menunjukkan pesonanya di Atrium Siak, Mal Ska, Pekanbaru.
Dalam kesempatan tersebut, Ricky mengatakan, Honda BR-V akan hadir hingga 22 November di Mal Ska, Pekanbaru dalam rangka road show.
"Masyarakat, khususnya customer Honda bisa menyaksikan secara langsung bagaimana desain interior, eksterior dan berbagai keunggulan lainnya yang dimiliki SUV terbaru Honda ini," tegasnya. (hrc/mel)