Disdik Riau Bentuk Relawan Indonesia Pintar

Sabtu, 14 November 2015 - 10:23 WIB
Ilustrasi

Pekanbaru (HR)-Dinas Pendidikan Provinsi Riau, telah mendata sebanyak 153.000 masyarakat Riau putus sekolah, mulai dari SD dan SMP. Dan angka partisipasi anak-anak untuk bersekolah menurun dari 85 persen menjadi 65 persen.

Untuk itu Dinas Pendidikan (Disdik) Riau, bersama Gerakan Indonesia Pintar membentuk relawan-relawan dari mahasiswa dan masyarakat yang peduli terhadap pendidikan, untuk mengurangi angka putus sekolah tersebut.

Relawan yang dibentuk ini nantinya akan bertugas untuk mengajak anak-anak yang putus sekolah untuk kembali melanjutkan sekolahnya. Selain mengajak bersekolah kembali para relawan Indonesia Pintar ini juga akan memberikan keterampilan kepada anak-anak yang putus sekolah.

"Paling tidak para relawan ini memberikan masukan atau menumbuhkan inspirasi baru bagi anak-anak yang putus sekolah untuk bersekolah. Para relawan ini memberikan semangat baru untuk mencapai impian-impian yang ingin dicapai mereka," ujar Kadisdikbud Riau, Kamsol, usai memberikan semangat kepada 350 mahasiswa dari berbagai Universitas di Riau, pada acara Sosialisasi Taman Pendidikan Anak Negeri, Jumat (13/11).

Dijelaskan Kamsol, ia memprakarsai Gerakan Indonesia Pintar ini kepada relawan, untuk memberikan pemahaman tentang visi dan misi serta gerakan yang akan dilakukan kepada calon relawan sehingga dapat membentuk relawan yang berkarakter menuju Indonesia Pintar.

Editor:

Terkini

Terpopuler