Bupati: Kebutuhan Pangan tak Perlu Didatangkan

Senin, 09 November 2015 - 08:57 WIB
Bupati Kampar H Jefry Noer memberikan motivasi usai menerima kunjungan pengusaha nasional Atar di Desa Kubang Jaya Siak Hulu, Kamis (5/11).

Siak Hulu (HR)-Untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat tidak perlu didatangkan dari luar, kecuali bersifat produk pabrikan.

Hal ini disampaikan Bupati Kampar Jefry Noer saat menerima kunjungan pengusaha nasional Atar yang didampingi wartawan Yanto Budiman  ke Komplek Pelatihan Pertanian Terpadu Kubang Jaya.

"Dari luas 1.000-1.500 m2, kebutuhan pangan sehari-hari dapat diproduksi, mulai bawang, cabe, sayur mayur, telor, daging ayam dan dapat menghasilkan uang dari penjualan urin dan kotoran Sapi," Kata Jefry Noer.

Sebab itu program ini perlu dikembangkan dan diperluas cakupannya, sehingga apa yang telah dibuat di beberapa kecamatan dapat di rasakan masyarakat.

"Program RTMPE adalah program baru di Kampar, sebab itu mari kita kembangkan dan aplikasikan di masyarakat, agar dapat direalisasikan secara luas dan berkembang," tambahnya.

Sementara, Yanto Budiman mengatakan program ini merupakan program bagus dan luar biasa. Banyak yang tidak tahu tentang manfaat program seperti ini. Ini setelah dilihat langsung.

"Apa yang dibuat Bupati semoga peserta  pelatihan terinspirasi dengan program Bupati Kampar," tambah Anto yang memberi motivasi kepada peserta pelatihan pertanian terpadu.

Ditambahkan jefry, dalam satu lokasi telah mencukupi keperluan sehari-hari, jadi program ini terus dikembangkan termasuk bekerjasama dengan Kabupaten lain.

Melihat yang dihasilhan di Rumah Tangga Mandiri Pangan dan Energi (RTMPE) dapat menjadikan masyarakat yang mandiri.(adv/humas)

Editor:

Terkini

Terpopuler