RINTIS (HR)- Masyarakat Rintis Selatan yang berdomisili di Jalan Habib sekitarnya berharap memiliki fasilitas tempat bermain bagi anak-anak.
Sehingga anak-anak tidak selalu bermain di tengah jalan. Tapi karena tidak memiliki sarana tempat bermain maka jalan terpaksa dijadikan sebagai arena bermain.
Selain sangat membutuhkan sarana permainan bagi masyarakat itu, warga juga sangat mengeluhkan kondisi jalan lingkungan yang kerab mengundang bahaya bagi para pengguna jalan itu.
"Diharapkan pada program pembangunan tahun 2016 mendatang, agar sarana bagi keperluan masyarakat luas itu bisa terwujud,”ungkap Samizan tokoh masyarakat yang berada di sekitar Jl Habib Selatpanjang Selatan, kepada Haluan Riau Rabu kemarin.
Diungkapkanya, masyarakat sejak lama berharap agar pemerintah membangun jalan lingkungan di wilayah itu. Sebagai hunian padat, jalan Habib dan jalan lainnya di wilayah itu butuh pelebaran dan peningkatan jalan.
Sebab sejauh ini bagi masyarakat yang memiliki kendaraan roda empat, terpaksa tidak bisa masuk ke pekarangan rumah. Karena kondisi jalan masuk yang masih sempit. Akhirnya perkembangan pembangunan di wilayah itu juga sulit untuk berkembang.
"Diharapkannya, siapapun yang akan memenangkan Pilkada 2015 di Meranti Desember nanti, masyarakat berharap agar memiliki jalan poros dan lingkungan yang bisa mendukung pembangunan,”kata Mizan.
Fauzi Hasan SE, Ketua DPRD Kepulauan Meranti menanggapi harapan warga itu mengatakan tahun 2016 jalan tersebut akan dibangun. Namun diharapkan kepada masyarakat agar bersedia memberikan tanahnya sedikit guna pelebaran jalan tersebut.
Dengan bisa diperlebar, maka jalan itu nantinya akan bisa diaspal hotmix. Tapi dengan lebar jalan hanya 1,5 meter saja untuk dibangun, maka tidak bisa diaspal hotmix. Untuk itu kita juga berharap dukungan masyarakat luas sehingga program pembangunan tersebut bisa dilakukan secara merata.
Fauzi menegaskan pihaknya akan langsung mengagendakan pembangunan tersebut. Sehingga pada anggaran APBD tahun 2016 keinginan masyarakat untuk memiliki sarana permainan dan peningkatan jalan lingkungan akan bisa terealisasi dan kita harapkan masyarakat juga senantiasa menyatu mendukung pembangunan itu. (jos)