PEKANBARU (HR)-Setelah sempat tertunda, akhirnya Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau menyerahkan bonus atau uang sagu hati kepada atlet dan pelatih yang berhasil meraih prestasi di Pekan Olahraga Pelajar Nasional 2015, 9-18 September lalu.
Penyerahan bonus tersebut dilakukan Kadispora Riau, Eddie Yusti di ruangan rapat Dispora Riau, Rabu (28/10). Sebelumnya direncanakan pemberian uang sagu hati ini dilaksanakan saat pembubaran kontingen pada akhir September lalu.
"Total uang sagu yang kita berikan kepada atlet dan pelatih adalah sebesar Rp586,25 juta dengan rincian atlet sebesar Rp429 juta dan selebihnya pelatih," ujar Kadispora Riau, Eddie Yusti.
Pada Popnas 2015 lalu, Riau menempati posisi ke-7 dengan raihan delapan emas, 16 perak dan 15 perunggu. Sementara untuk pembagian bonus, atlet peraih medali emas mendapatkan Rp12 juta, perak Rp7,5 juta dan perunggu Rp5 juta. Sementara pelatih emas Rp6 juta, perak Rp4 juta dan perunggu Rp2,5 juta. Masing-masing atlet dikenai pajak 5 persen dari total penerimaan.
"Jumlah itu untuk atlet dan pelatih perorangan. Sementara untuk beregu lain lagi dan sudah kita kaji bersama," tegas Eddie yang didampingi Sekretaris Dispora Muslim Khas, Kabid Olahraga Suwardi, Kabid PPOD Sanusi Anwar dan Kepala UPT Kaifi Azmi serta pejabat Dispora lainnya.
"Kita berharap atlet yang mendapatkan sagu hati ini bisa memanfaatkannya sebaik mungkin untuk menunjang prestasinya di masa depan. Untuk itu, kita minta mereka untuk terus berlatih karena jenjang prestasi masih panjang," kata Eddie.***