Duo SMA 1 Pekanbaru ke Final

Senin, 26 Oktober 2015 - 22:36 WIB
SMA 3 Pekanbaru (bawah) akan bertemu dengan SMA 1 Pekanbaru di partai final HSBT Pajak Cup VI 2015.

PEKANBARU (HR)-Dua tim SMA 1 Pekanbaru melaju ke partai final High School Basketball Tournament Pajak Cup VI 2015 setelah mengandaskan lawan-lawannya di semifinal, Senin (26/10) di GOR Tribuana Pekanbaru.

Di bagian putra, SMA 1 Pekanbaru melaju ke partai final setelah mengalahkan SMA Darmaloka dengan skor 31-22. Di partai final, SMA 1 bertemu dengan SMA As Shofa yang mengalahkan SMK Telkom dengan skor 54-39.

Sementara di bagian putri, SMA 1 Pekanbaru melaju ke final setelah mengalahkan juara bertahan tiga kali berturut-turut SMA 9 pekanbaru dengan skor 36-15. Di partai final, SMA 1 akan ditantang SMA 3 Pekanbaru yang mendapatkan tiket final setelah mengalahkan SMA 6 dengan skor 38-10.

Partai final akan dimainkan Selasa (27/10) ini dimana partai pertama memainkan final putri pada pukul 16.00 WIB dan dilanjutkan partai final putra pada pukul 19.00 WIB.

Pada pertandingan semifinal putra antara As Shofa melawan SMK Telkom berlangsung menarik. Di kuarter pertama kedua tim tampil sama-sama menyerang. Terbukti di kuarter pertama, skor sama kuat 10-10.

Namun di kuarter kedua, Hendra dan kawan-kawan memperlihatkan kualitasnya. SMA As Shofa mampu menambah 11 poin di kuarter ini sementara SMK Telkom hanya tiga poin. Skor di kuarter dua ini adalah 21-13 untuk keunggulan As Shofa.

Di kuarter ketiga, SMK Telkom sempat memberikan perlawanan. Telkom sukses mendulang 13 poin sedangkan As Shofa hanya 10 poin. Kendati demikian, SMA As Shofa masih unggul dengan 31-26.

Di kuarter penentuan, SMA As Shofa kembali memperlihatkan kedigdayaannya dengan tanpa memberi ampun lawan. As Shofa mengakhir pertandingan dengan 54-39 sehingga memastikan satu tiket ke partai final. (pep)
 

Editor:

Terkini

Terpopuler