332 Cakades Siap Bertarung

Senin, 26 Oktober 2015 - 22:06 WIB
Sekda Zulfan Hamid memimpin rapat persiapan penyelenggaraan Pilkades Serentak di aula Kantor Bupati, Bangkinang, Senin (26/10).

BANGKINANG (HR)-Pelaksanaan pemilihan kepala desa atau Pilkades serentak yang akan digelar oleh Pemerintah Kabupaten Kampar, melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kampar bakal diramaikan sebanyak 332 orang calon kepala desa.

Demikian disampaikan Bupati Kampar yang diwakili oleh Sekretais Daerah Kampar Zulfan Hamid saat memimpin rapat percepatan penyelenggaraan Pilkades  serentak di Aula Kantor Bupati Kampar, Senin (26/10).

Zulfan mengharapkan kepada seluruh panitia mulai dari BPMPD sampai ke panitia Pilkades di tingkat desa untuk bisa bekerja dengan baik.

"Dalam kepanitiaan jangan sampai  ada pihak yang diinvertensi. Selanjutnya juga jangan memberikan info kepada calon seseorang yang akan merugikan calon lainnya. Dengan demikian semoga nantinya tercipta Pilkades yang sukses, lancar sesuai aturan yang akhirnya bisa menghasilkan Kades yang murni pilihan masyarakat," ujar Zulfan.

Sementara itu Kepala BPMPD Kampar Basrun menjelaskan, Pilkades serentak digelar pada  11 November 2015 nanti dan akan diikuti sebanyak 105 desa dari 21 kecamatan se-Kabuparten Kampar.

Pada tahap pertama 1 sampai 9 Oktober merupakan pembentukan panitia pemilihan, kemudaian pada 23 Oktober dilaksanakan pengumuman pendaftaran bakal calon Kades. Selanjutnya pada tanggal 26 oktober sampai 1 November merupakan pelaksanaaan penelitian kelengkapan persyaratan administrasi dan dilanjukan klarifikasi serta pengumumam calon Kades.

Selanjutnya  pada tangal 27 sampai 29 November 2015 merupakan jadwal pengumumun daftar pemilihan tambahan. Sedangkan untuk jadwal kampanye ditetapkan pada  2 sampai dengan 4 November.

 Setelah itu hari tenang dari tanggal 5 sampai dengan 10 November. Pemilihan serentak sekaligus penghitungan suara akan digelar pada  11 November  2015.(adv/humas)

Editor:

Terkini

Terpopuler