PASIR PENGARAIAN(HR)-Kementerian Agama Kota Sibolga, Provinsi Sumatera Utara, Jumat (23/10), melakukan studi banding ke Kemenag Rohul. Studi banding ini dalam rangka meningkatkan wawasan, pengalaman, dan pengetahuan tentang pelayanan kepada masyarakat.
Studi banding ini diikuti 20 orang pejabat Kemenag Kota Sibolga, yang terdiri dari Kakan Kemenag Kota Sibolga, Merdinal Tarigan, Kasubbag Tata Usaha, Kasi Bimas Islam, Kasi Penyelenggara Haji/Umrah, Kasi Pendidikan Islam, dan seluruh Kepala KUA se Kota Sibolga.
Rombongan tersebut diterima langsung Kakan Kemenag Rohul Ahmad Supardi Hasibuan, Kasubbag Tata Usaha Zulkifli Syarif, Kasi Bimas Islam Rusli MSy, Kasi Pendidikan Islam, Kasi Penyelenggara Haji/Umrah, Kasi Penyelenggara Syariah, Kasi Bimas Kristen dan 16 Kepala KUA se Rohul.
Merdinal Tarigan selaku pimpinan rombongan, selain memperkenalkan pejabat yang datang dari Kota Sibolga, juga menyampaikan bahwa mereka banyak mendapatkan informasi tentang kegiatan Kemenag Rohul dari media-media online yang bisa iakses dimana saja.
“Kami dari Kemenag Kota Sibolga berkeinginan mendapatkan strategi serta cara yang tepat, sehingga semua kegiatan Kemenag Kota Sibolga dapat diinformasikan kepada masyarakat. Sebab informasi ini sangat penting, dan sangat berguna bagi masyarakat," tandasnya.
Kepala Kantor Kemenag Rohul Ahmad Supardi Hasibuan dalam sambutannya menyatakan kegiatan Kemenag itu sangat banyak. Hampir setiap hari ada saja kegiatan, namun sayangnya tidak setiap hari kegiatan itu terpublikasikan melalui media, baik cetak maupun elektronik.(yus)