Ketua TP PKK Tinjau Pembuatan Bubur Asyura

Jumat, 23 Oktober 2015 - 21:28 WIB
Ketua TP PKK dan Kabag Humas Setda meninjau pembuatan bubur asyura.

TEMBILAHAN (HR)-Ketua TP PKK Kabupaten Inhil Zulaikhah Wardan, didampingi Kabag Humas Setda Ahmad Ramani, meninjau pembuatan bubur asyura di salah satu rumah warga di Jalan Kembang, Tembilahan, Jumat (23/10).

Pembuatan bubur asyura yang didalamnya terdiri dari 10 macam jenis sayuran dan makanan lainnya ini, dalam rangka persiapan puncak peringatan masuknya bulan Muharram 1437 H di Negeri Seribu Parit.

Ketua TP PKK Inhil Zulaikhah, mengatakan, pembuatan bubur asyura sempena iven wisata Religi Gema Muharram ini, merupakan agenda rutin Pemkab Inhil yang dilaksanakan setiap tahunnya.

"Bubur asyura tersebut nantinya akan disajikan untuk prosesi berbuka puasa bersama denga masyarakat Kota Tembilahan, yang dipusatkan di Lapangan Gajah Mada Tembilahan," tuturnya.

Pada kesempatan itu, juga akan diisi tausiah dan tablig akbar, yang ditutup dengan doa bersama demi kemaslahatan umat, bangsa Indonesia terutama Kabupaten Inhil.

"Semoga kedepannya, daerah kita dijauhkan dari bebagai bahaya, salah satunya yang kita rasakan saat ini, yaitu bencana asap," imbuhnya. (kpc/aag)

Editor:

Terkini

Terpopuler