Disdik Dorong Guru Kuasai Karya Ilmiah

Selasa, 20 Januari 2015 - 08:37 WIB
ILUSTRASI

Rengat(HR)- Salah satu tuntutan bagi guru saat ini bagaimana menulis karya ilmiah yang memang disyarakatkan, guna mendapatkan kompetensi.

Terkait hal itu, Dinas Pendidikan Inhu mendorong para guru di daerah ini belajar menulis karya ilmiah populer. Karena hal ini sangat bermanfaat, apabila dibutuhkan dalam kenaikan pangkat.

“Kami juga mendorong para guru untuk bisa menulis karya ilmiah populer seperti di media massa, karena ini juga akan ada manfaatnya untuk guru, seperti angka kredit kenaikan pangkat dan juga kebutuhan untuk kompetensi yang memang diwajibkan dan tentunya sebagai tolak ukur peningkatan kualitas guru, ”ujar Kadisdik Inhu Ujang Sudrajad, Senin (19/1).

Dikatakan, ada salah satu poin kredit untuk kenaikan pangkat IV A,  harus ada karya ilmiah yang diterbitkan di media massa. Tapi karena sebagian belum mengerti dengan cara menulis karya ilmiah popular itu, guru banyak yang bingung, sebab tidak tahu harus memulai dari mana,dan apa yang akan ditulis. “Kalau menulis skripsi itu sudah biasa, tapi menulis karya ilmiah populer di media masa butuh keahlian tersendiri dan banyak berlatih,” ujarnya.

Ke depan, Disdik Inhu akan menggelar kegiatan pelatihan menulis karya ilmiah populer untuk guru. Bahkan kalau bisa akan bekerjasama dengan organisasi wartawan. ”Nanti kita laksanakan kegiatan pelatihan menulis karya ilmiah populer ini," ucapnya. (eka)

Editor:

Terkini

Terpopuler