BlackBerry dengan OS Android Rilis Akhir 2015

Ahad, 27 September 2015 - 22:33 WIB
Ilustrasi

PANTAUPEKANBARU (HR)-BlackBerry yang dahulu bernama Research In Motion Limited dikenal sebagai produsen yang mengusung handset dengan sistem operasi BlackBerry 10.

Setelah aplikasi BlackBerry Messenger dapat digunakan di platform Android, kini giliran perusahaan asal Kanada itu yang menciptakan perangkat yang berjalan di sistem operasi robot hijau tersebut.

Dilansir Ibtimes, Sabtu (26/9), smartphone buatan BlackBerry dengan OS Android dinamakan Priv. Handset anyar ini akan diluncurkan pada akhir 2015. John Chen selaku Chief Executive Officer BlackBerry mengonfirmasi waktu rilis smartphone tersebut.

"Saya mengonfirmasi rencana kami untuk meluncurkan Priv, perangkat Android (sebagai) warisan BlackBerry dan misi inti dari melindungi privasi pelanggan kami," ungkap Chen.Lebih lanjut ia mengatakan, Priv mengombinasikan fitur keamanan terbaik BlackBerry dan produktivitas dengan ekosistem aplikasi mobile yang tersedia pada platform Android.

Ia tidak menyebutkan, konfigurasi hardware pada Priv, tetapi perusahaan menjanjikan detail lebih lanjut beberapa pekan ke depan. Perangkat terbaru yang hadir dengan fitur slider ini diklaim menawarkan fitur keamanan terbaik untuk konsumen enterprise.

Meski pun BlackBerry mengembangkan smartphone yang kini berjalan di OS Android, perusahaan tidak berhenti untuk terus mendukung OS BlackBerry 10. Hal ini terbukti dengan rilisnya update OS 10.3.2 pada awal September 2015.
Perusahaan juga mengonfirmasi versi BlackBerry 10.3.3 yang menggabungkan keamanan dan peningkatan privasi. Update versi tersebut direncanakan rilis pada Maret 2016.(ppc/mel)

Editor:

Terkini

Terpopuler