UKUI- Bupati Pelalawan, HM Harris bersama rombongan meninjau program pembangunan PPIDK di desa Lubuk Kembang Sari, Kecamatan Ukui, Senin (19/1). PPIDK Kecamatan Ukui terbilang yang paling cepat menuntaskan segala kegiatannya. Bahkan, sejumlah kegiatan PPIDK di Kecamatan yang berbatasan dengan Kabupaten INHU ini selalu mendulang prestasi dan menjadi PPIDK percontohan di Kabupaten Pelalawan.
"Iya, Bupati meninjau kegiatan PPIDK 2014 yang telah selesai tepat waktu. Bahkan, PPIDK di Kecamatan kita ini selalu menjai percontohan di Kabupaten Pelalawan ini," tutur Camat Ukui, Basyaruddin melalui Sekcam, Sri Noralita, Senin (19/1).
Ditambahkan oleh Sekcam, untuk kegiatan tahun 2015 diharapkan kegiatan yang sama akan berlangsung dengan baik dan tepat waktu.
"Kedepannya kita berharap kegiatan ini kembali mendulang prestasi dan selesai tepat waktu dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat," ujarnya. (zol)