PUJUD (HR)- Warga yang tinggal di kawasan perbatasan Kecamatan Pujud sangat mendambakan keberadaan lampu yang dibangun Pemkab Rokan Hilir agar dapat segera hidup. Lampu jalan yang dibangun di jalur dua dari depan Kantor Camat Pujud tersebut juga masih sangat diharapkan untuk hidup.
"Dengan hidupnya lampu jalan tersebut sebenarnya, selain akan dapat menerangi wajah kota juga dapat menambah keindahan kota khususnya di wilayah Kecamatan Pujud ini sendiri," kata Parmin (35) warga Pujud kepada wartawan, Kamis (15/1) kemarin.
Hal senada juga di sampaikan oleh Dinsair (51) warga Mahato yang secara kebetulan melintas di jalan tersebut. Dan bahkan dirinya sangat menyayangkan keberadaan lampu jalan tersebut yang tidak di manfaatkan dengan baik.
"Karena lampu tersebutkan sudah lama terpasang di jalan, jadi kalau tidak dipergunakan tentunya lama-kelamaan lampu jalan tersebut pasti
akan rusak. Dan selain rusak, juga pembangunan lampu jalan itu juga terkesan mubazir," kata Dinsair. (put)