TELUK KUANTAN (HR)-Harga Bahan Bakar Minyak jenis premium atau bensin di tingkat pengecer saat ini cukup tinggi dan dijual Rp9 ribu per liter. Sementara harga BBM Premium di SPBU Rp7.300.
Untuk pertamax plus di SPBU harganya Rp11.650. "Kalau kita beli di pengecer sebagian besar mengambil untung cukup tinggi," ujar Putra warga Teluk Kuantan, Minggu (30/8).
Seharusnya harga bensin kalau di sekitaran SPBU bisa dijual Rp8 ribu, tapi sebagian besar menjual Rp9 ribu. "Apalagi kalau bensin habis di SPBU, harganya di patok Rp9 ribu," katanya.
Ini menambah beban hidup , dimana harga BBM tetap tinggi. Sementaraharga komoditi karet tidak naik, sehingga berdampak naiknya harga barang kebutuhan sehari-hari. (rob)