Shaqiri Resmi ke Stoke

Kamis, 13 Agustus 2015 - 10:25 WIB
ILUSTRASI

Stoke (HR)-Bintang sepakbola Swiss Xherdan Shaqiri resmi bergabung Stoke City. Shaqiri digaet dari Inter Milan seharga 12 juta pound, yang menjadi rekor transfer pemain termahal Stoke.

Shaqiri dilego Inter hanya beberapa bulan setelah digaet pada bursa transfer Januari 2015 dari Bayern Munich. Sky Sports melaporkan bahwa kesepakatan harga transfer Shaqiri sesungguhnya sudah terjalin sebulan lalu tapi masih harus menunggu apakah si pemain mau pindah ke Stoke atau tidak.

Pada Minggu (9/8), gelandang berusia 23 tahun iu sudah terlihat di Britannia Stadium kala Stoke dikalahkan Liverpool 0-1 di pekan pertama Premier League. Shaqiri lantas menjalani tes medis dan menyetujui kesepakatan pribadi.
"Shaqiri pemain yang dinamis dan meledak-ledak yang akan membawa sesuatu yang berbeda kepada tim ini dan diusianya yang baru 23 tahun, dia masih memiliki potensi yang sangat besar," ucap manajer Stoke Mark Hughes dikutip the Guardian.

"Di dalam percakapan-percakapan kami, jelas terlihat bahwa dia bersemangat untuk bermain di Premier League dan memperlihatkan apa yang dia bisa."
Shaqiri memulai kariernya dengan Basel sebelum bergabung dengan Bayern pada 2012 di mana dia memenangi delapan titel juara, termasuk dua titel Bundesliga dan DFB-Pokal, serta Liga Champions 2012-13. Selama di Bavaria, Shaqiri mengemas 17 gol dalam 81 penampilan tapi mulai sulit mendapatkan tempat di tim inti Bayern usai Piala Dunia 2014.

Sedangkan di Inter, Shaqiri hanya dimainkan 20 kali dan mengemas tiga gol saja.
"Saya sangat gembira, dan benar-benar tak menyangka akhirnya transfer ke Stoke City terwujud," ujar Shaqiri di Soccerway.

"Selama tiga hari terakhir, saya sudah bertemu orang-orang hebat di klub ini dan melihat atmosfer hebat di Britannia Stadium pada hari Minggu (melawan Liverpool). Pengalaman yang luar biasa," sambungnya.

"Terima kasih sebesar-besarnya untuk manajer klub, Mark Hughes, chief Executive Tony Scholes, dan (direktur teknik) Mark Cartwright untuk kerja mereka membantu transfer ini bisa terwujud dalam beberapa bulan terakhir."

"Saya sangat menghargainya, dan akan memberikan penampilan maksimal untuk membayar kepercayaan mereka serta suporter, dalam beberapa bulan dan tahun ke depan. Saya tidak sabar untuk segera bertemu rekan-rekan setim dan melakoni debut saya. (dtc/ssc/pep)

Editor:

Terkini

Terpopuler