PASIR PENGARAIAN(HR)-Sebanyak 40 klub dari tiga provinsi akan bertanding memperebutkan piala bergilir turnamen bola kaki Bupati Rohul Achmad Cup yang dimulai, Jumat (7/8).
Turnamen yang dilaksanakan selama satu setengah bulan tersebut digelar dalam rangka menyambut HUT ke-70 RI di Kabupeten Rohul.
Bupati Rokan Hulu Achmad yang diwakili Asisten Ekonomi Pembangunan Syaiful Bahri saat membuka acara Jumat kemarin.
Dikatakannya, turnamen terbuka ini diikuti tiga provinsim Sumatera Barat, Sumatera Utara dan Riau. Di samping mencari bibit-bibit yang mampu dalam persepakbolaan, turnamen ini untuk mem perkuat mental para pemain inti Rohul yang telah dibina selama ini.
"Kita sengaja mengundang klub-klub yang andal dari tiga provinsi tetangga untuk memperkuat mental para pemain inti dari Rohul yang berhadapan dengan lawan antar provinsi," katanya.
Syaiful berharap kepada semua klub yang ikut bertanding agar tidak mengedepankan emosional dalam bermain. Akan tetapi penuh keikhlasan, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan antara sesama pemain.
Syaiful mengimbau kepada para juri agar netral dan tidak memihak kemanapun. Sehingga hasil yang diraih peserta nantinya betul-betul sesuai dengan usaha yang mereka capai dan tidak terjadi kekesalan antara pemain dengan wasit.
Di tempat terpisah Wakil Bupati Rohul yang juga Ketua Badan Narkotika Kabupaten Rohul Hafith Syukri mengatakan, di samping mencari bibit atlet sepakbola, turnamen ini juga dilakukan untuk menghindari generasi muda terhadap narkoba. Pertandingan bola kaki disukai generasi muda ini akan mengumpulkan mereka di satu tempat untuk menonton pemain yang andal.
"Dengan berkumpulnya para generasi muda ini, akan menghindari mereka dari praktek narkoba," katanya.(adv/humas).