Baru 50 Persen JCH Ikuti Vaksinasi Meningitis

Jumat, 31 Juli 2015 - 09:29 WIB
ilustrasi

PEKANBARU (HR)- Jamaah Calon Haji Kota Pekanbaru yang melakukan vaksinasi meningitis masih di bawah 50 persen dari total 996 orang. Padahal proses vaksinisasi ini sudah berlangsung sejak awal pekan ini.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Pekanbaru, Helda S Munir, kepada wartawan di Pekanbaru, Rabu (29/7). "Kita sudah mensosialisasikan untuk melaksanakan suntik meningitis dalam pekan ini. Namun masih banyak JCH yang belum mendatangi puskesmas tempat dilaksanakan vaksinasi," jelasnya.

Menurutnya, pemberian vaksinasi dilakukan berdasarkan asal kecamatan JCH, namun yang hadir masih sedikit. "Seperti JCH asal Kecamatan Bukit Raya berjumlah 200 orang, namun yang datang hanya 85 orang," keluh Helda.

Helda mengimbau para JCH segera melakukan vaksinasi karena keberangkatan jamaah asal Pekanbaru sudah dimulai pada Agustus ini. "Secara nasional pelaksanaan vaksinasi meningitis hanya bisa diperoleh melalui Puskesmas. Tidak bisa di tempat lain," tegasnya.

Sementara itu bagi JCH yang terlambat melaksanakan vaksinasi meningitis, menurut Helda, masih tetap dilayani namun harus berkoordinasi kembali dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag). "Pelaksanaan vaksinasi meningitis mulai pukul 08.00-11.00 WIB, sejak Senin (27/7), lalu," imbuhnya.(hrc/war)
 

Editor:

Terkini

Terpopuler