SIAK (HR)- Hingga kini tim Damkar kabupaten Siak, terus berupaya melakukan pemadaman titik api yang terdapat di beberapa jumlah kecamatan yang ada di Kabupaten Siak. Minggu (26/7) terdapat 5 titik api yang terpantau dan dilaporkan masyarakat kepada Badan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Siak.
"Saat ini, Kabupaten Siak, terdapat 5 titik api, dan kita terus melakukan pemadaman dibeberapa titik api tersebut," ungkap Kepala BPBD Siak melalu Kabid Damkar, Irwan Priyatna melalui telepon seluler, Minggu (26/7).
Ia mengatakan, titik api yang terdapat di Kabupaten Siak yaitu, di KM 61 Dayun, simpang Polres Siak, lokasi kebun TKWL Kecamatan Siak, Desa Kayu ara Kecamatan Sei apit, dan simpang 4 kantor camat Desa Benteng Hilir, Mempura.
" Sementara itu, yang berhasil kita padamkan hari ini yaitu, di Benteng hilir dan samping Polres. Sementara titik api yang lainnya, sekarang kita sedang berusaha memadamkannya, dan tim kita hingga kini masih di TKP," ungkapnya.
Terkait banyaknya titik api yang ditemukan saat ini, Irwan mengaku telah menyampaikan imbauan pada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar.
"Kami telah mengimbau masyarakat, agar tidak membuka hutan dengan cara membakar, dan jangan sampai membersihkan lahan dengan api," ujarnya.
Kabupaten Siak bebas dari titik api karena kerja sama yang baik antara semua stakeholder. Hal ini sangat membantu meminimalisir musibah karhutla. Terlebih, baru-baru ini sudah dilakukan penandatanganan pakta integritas seluruh camat dan para kepala desa untuk bersama-sama menangani persoalan karhutla.
"Semua ini berkat dari masyarakat yang cekatan, ikut membantu memadamkan api, sehingga Siak bebas dari kebakaran hutan," pungkasnya. (adv/humas)