INUMAN (HR)- Sebanyak tujuh jalur melaju ke final, yang akan digelar Sabtu (25/7) setelah berpacu pada hari kedua Jumat (24/7) dengan dua kali putaran pada pacu jalur rayon I di tepian Tigo Muaro, desa Kampung Baru Koto, Kecamatan Inuman.
Pacu jalur yang dibuka Sekdakab Kuansing Muharman pada Kamis lalu, diikuti 50 jalur dan pada hari kedua menyisakan 25 jalur. Setelah diadu dua kali putaran akhirnya sebanyak tujuh jalur berhasil melaju ke hari ketiga final.
Camat Inuman Akhyan Armofis kepada Haluan Riau Jumat (24/7) sore mengatakan, pacu jalur hari kedua berjalan aman dan lancar, dimana ada tujuh jalur yang melaju ke hari ketiga putaran final.
Ketujuh jalur tersebut diantaranya yakni jalur 5 Piako Tuah Nagori Logas Tanah Darat, jalur Meriam Onggang Parau Kuantan Hilir, Sijontiak Lawuik Pulau Jambu Cerenti, Raja Laut Sungai Soriak KHS, Dewa Ruci Arung Samudra Pulau Sipan Inuman, Upe Sarok Rimbo Dusun Kuantan Hilir, Guguak Sakti Banuaran Kuantan Hilir.(rob)