BANGKINANG (HR)- Komandan Kodim 0313/KPR, Letkol Kav Yudi Prasetio, menggelar buka bersama dengan anak yatim, imam masjid dan keluarga besar TNI yang di gelar di Markas Kodim 0313/KPR, Jalan Sudirman, Bangkinang Kota, Kamis (9/7).
Buka bersama ini dalam rangka komunikasi sosial, pembinaan teritorial dan kerjasama yang baik dengan masyarakat di wilayah Kodim 0313/KPR. Acara buka bersama ini dirangkai dengan penyerahan santunan kepada anak yatim. Suasana keakraban dan persaudaraan terjalin antara Dandim dengan para undangan yang hadir.
Dalam sambutannya, Dandim memaparkan secara singkat tentang tugas pokok Kodim sebagai satuan teritorial. Dandim berharap semua komponen masyarakat, keluarga besar TNI di Kampar bisa bekerjasama dalam mewujudkan stabilitas wilayah yang kondusif.
“Mari kita bersatu dan bekerjasama untuk menjaga stabilitas wilayah, agar dapat mendukung kelancaran pembangunan di daerah kita. Apabila stabilitas keamanan terwujud, maka tentunya masyarakat juga lebih tentram dalam beraktivitas sehari-hari,” ucap Dandim.
Pada kesempatan itu, Dandim 0313/KPR menyerahkan bingkisan kepada Imam masjid yang berada dekat Makodim 0313/KPR, serta menyerahkan bingkisan dan santunan kepada anak yatim. “Semoga bantuan yang diberikan ini bermanfaat. InsyaAllah berkah,’’ujar Dandim.
Dandim berpesan kepada para anak-anak yatim untuk rajin belajar dan beribadah, agar ke depan mampu meraih apa yang dicita-citakan. Generasi penerus yang cerdas lahir dan bathin sangat diperlukan oleh bangsa ini sebagai pemegang tongkat estafet dalam mempertahankan keutuhan bangsa dan negara.(oni)