PEKANBARU (HR)- Hari pertama lebaran Idul Fitri nanti bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) direncanakan tidak beroperasi untuk sementara waktu. Namun untuk hari kedua, kembali beroperasi mengangkut penumpang seperti semula.
Direktur Utama Perusahaan daerah (PD) Pembangunan, Heri Susanto, selaku pihak yang mengoperasikan bus TMP tersebut, Kamis (9/7) di Pekanbaru membenarkan bus TMP tidak beroperasi pada hari pertama Idul Fitri.
Hal ini, menurut dia, dilakukan karena berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, penumpang pada hari pertama Idul Fitri masih sepi. Sebab masyarakat sedang sibuk berlebaran dengan keluarganya masing-masing.
Selain itu juga untuk memberikan kesempatan kepada karyawan dan petugas bus TMP berlebaran Idul Fitri, misalnya bersilaturahmi ke rumah-rumah famili dan keluarga terdekat. "Karena itu kita berikan mereka kesempatan libur satu hari," ujarnya mediacenter. Menurut Heri Susanto, bus TMP akan kembali beroperasi pada hari kedua Idul Fitri. Hanya saja waktu operasionalnya lebih singkat dari biasa yakni dimulai pukul 11.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.(drc/war)