Lari di Atas Tual Sagu Menuju Rekor Muri

Rabu, 24 Juni 2015 - 10:20 WIB
ilustrasi

RANGSANGBARAT (HR) - Lari di atas tual sagu akan masuk dalam rekor MURI (Museum Rekor Indonesia).Adapun tujuan diikut sertanya lari di atas tual sagu di rekor MURI, karena olahraga ini diklaim tradisi unik.

Lomba lari di atas tual sagu pertama digelar di ivent Fiesta Bokor Riviera  tahun 2011 lalu disponsori Sanggar Bathin Galang

Ketua Sanggar Bhatin Galang  Sopandi Rozali S.sos menyebutkan ide lari di atas tual sagu diangkat dari aktivitas sehari-hari masyarakat setempat yang mengolah sagu.

Dari kebiasaan itulah akhirnya dijadikan sebuah perlombaan. Hal ini merupakan tradisi dan budaya asli masyarakat Meranti, turun temurun dalam menghitung jumlah tual sagu sebelum diproses.

Dijelaskannya, rekor yang akan dipecahkan adalah akan digelar dengan panjang deretan tual mencapai 500 meter,”katanya.
“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Muri dengan mengirim video lari di atas tual sagu itu. Alhamdulillah mereka merespon positif dan tinggal menunggu mereka datang,”katanya lagi.

Mereka juga sudah sepakat akan membuat badan hukum untuk mematenkan lomba lari di atas tual sagu ke tingkat pusat.
Alasannya, mereka khawatir sesuatu yang telah mereka lakukan itu akan didahului daerah lain, yang juga sebagai daerah penghasil sagu.

Bahkan Badan Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) yang menaungi wilayah Riau, Kepri, Jambi dan Bangka Belitung di Tanjung Pinang, mengusulkan tradisi ini menjadi cagar budaya nasional ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (ran)

Editor:

Terkini

Terpopuler