Stok Elpiji 3 Kg Masih Aman

Sabtu, 20 Juni 2015 - 10:34 WIB
ilustrasi

BENGKALIS (HR) -Meski permintaan gas elpiji 3 kg sebelum Ramadan terbilang tinggi, namun sejauh ini stok di Bengkalis masih aman. Hal itu dikatakan Kepala Disprindag Kabupaten Bengkalis melalui Kabid Perdagangan Dalam Negeri Raja Erlangga.

"Untuk stok elpiji 3 kg masih aman dan harganya juga stabil. Kita sudah koordinasi dengan Pertamina, jika terjadi kelangkaan Pertamina siap gelar operasi pasar," sebut Raja, Jumat (19/6).

Terkait stok BBM khususnya jenis premium jelang lebaran nanti, Disperindag Bengkalis telah menyurati pihak Pertamina.

"Begitu juga dengan BBM, kita sudah surati Pertamina untuk penambahan kuota guna mengantisipasi kelangkaan jelang lebaran nanti," pungkasnya.

Sebelumnya Bupati Bengkalis dalam beberapa kesempatan telah mewanti-wanti dinas terkait agar melakuka  langkah-langkah antisipasi guna mencegah kelangkaan BBM maupun elpiji selama Ramadan dan Lebaran nanti.

''Jangan sampai kebutuhan terganggu selama Ramadan dan Lebaran nanti. Siapkanlah langkah-langkah guna menghindari terjadinya hal terburuk,'' tegas Bupati. (man)

Editor:

Terkini

Terpopuler