RENGAT(HR)-Anggota Forum Hypnosis Indragiri Hulu dan Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Indragiri Hulu, menyumbangkan darah ke Palang Merah Indonesia. Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Donor Darah Sedunia yang jatuh tanggal 14 Juni.
Kegiatan dilaksanakan dilaksanakan di sekretariat PWI Inhu, Minggu (14/6). Ketua Fosil Winarji, mengungkapkan acara tersebut juga terselenggara atas kerja sama dengan Palang Merah Indonesi (PMI) Inhu. "Kita juga ingin menggalakkan slogan PMI yang mengatakan setetes darah anda nyawa bagi orang lain," ucap Erwin. Kata-kata itu diutarakannya sebagai maksud menggalakkan kesadaran masyarakat, khususnya warga Inhu aktif melakukan aksi donor darah.
Persiapan aksi donor darah tersebut telah dilakukan semenjak dua minggu lalu, menggandeng sejumlah komunitas di Inhu. Aksi kali ini mengumpulkan sebanyak 18 donasi kantong darah yang berisi 350 cc. "Cukup banyaklah yang datang, mungkin kedepannya kita akan rutin melakukan acara seperti ini mungkin bisa enam bulan sekali," ucapnya. Melaui acara tersebut, Erwin berharap, semakin mengakrabkan hubungan antar komunitas di Inhu.
Sementara itu, Sekretaris PMI Inhu Mailiswin, mengungkapkan pihaknya bersedia diajak bekerjasama dengan berbagai komunitas terkait aksi donor darah, seperti yang dilakukan Fosil. Terkait aktifitas donor darah, ia mengungkapkan pihaknya cukup puas dengan kepedulian masyarakat dalam aksi donor darah.
Salah satu daerah yang warganya rutin melakukan aksi donor darah bersama PMI, Desa Kuala Gading, Kecamatan Batang Cenaku. "Di desa itu rutin dilakukan setiap tahunnya, dalam satu tahun bisa dua kali mereka melakukan aksi donor darah," ucap Mailiswin.
Meskipun begitu, PMI juga sering mengalami kekurangan stok darah tergantung kondisi dan situasi. Oleh karena itu, semangat yang ditunjukkan Fosil dan warga Desa Kuala Gading, bisa memotivasi warga lain mendonorkan darahnya. (eka)