RENGAT (HR)-Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto, berkunjung ke Kecamatan Peranap dan Kelayang. Hal tersebut dilakukan guna menghadiri sejumlah kegiatan, seperti senam massal, peletakan batu pertama Posyandu serta peresmian jalur Ratu Rimbun Duo Salaman Binio Sakti. Bupati meminta, pihak swasta turut andil membangun Indragiri Hulu.
Turut hadir pada kegiatan tersebut anggota DPRD Inhu, para pejabat di lingkungan Pemkab Inhu, jajaran manajemen Bank Riau Kepri Cabang Airmolek, pimpinan PT RAU, camat serta sejumlah kepala desa di Kecamatan Peranap, Batang Peranap dan Kelayang.
Senam massal bersama yang dihadiri Bupati di Lapangan Sepakbola Desa Baturijal Hilir dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan diikuti ribuan masyarakat dari Kecamatan Peranap dan Batang Peranap.
Usai pelaksanaan senam, menyerahkan sejumlah bantuan diantaranya satu set perlengkapan marching band untuk Kecamatan Peranap, jalur pacu sampan untuk Kecamatan Batang Peranap serta jalur untuk Desa Setako Raya dan Kelurahan Baturijal Hilir, Kecamatan Peranap. Bupati juga menyerahkan bantuan buat ratusan janda dan lansia, anak yatim, pedagang kaki lima serta bantuan benih jagung dan padi buat sejumlah kelompok tani.
Pada kesempatan itu, Bupati menerima bantuan satu unit mobil ambulans dari PT Bank Riau Kepri yang diserahkan Pemimpin Cabang Bank Riau Kepri Airmolek Wahyudi Gustiawan. Bantuan tersebut kemudian diserahkan Bupat kepada Puskesmas Kecamatan Batang Peranap. Selain itu, Bupati menerima bantuan tiga unit Posyandu buat tiga desa di Kecamatan Peranap dan Batang Peranap dari PT RAU.
Usai penyerahan bantuan, Bupati menuju Desa Gumanti, Kecamatan Peranap melakukan peletakan batu pertama pembangunan Posyandu bantuan PT RAU.
Dari Desa Gumanti, Bupati beserta rombongan melanjutkan rangkaian kegiatan menuju Desa Kota Medan, Kecamatan Kelayang menghadiri peresmian jalur Ratu Rimbun Duo Salaman Binio Sakti serta memberikan tepung tawar kepada jalur kebanggaan masyarakat yang hampir selesai pembuatannya.
Dihadapan masyarakat yang hadir pada seluruh rangkaian kegiatan tersebut, Bupati mengucapkan terimakasih kepada PT Bank Riau Kepri yang telah memberikan bantuan mobil ambulans dan PT RAU yang telah memberikan bantuan Posyandu. Bupati berharap, bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin buat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Ke depan, Bupati berharap peran pihak swasta bersama-sama mengisi dan melaksanakan pembangunan di Kabupaten Inhu. ''Pemkab Inhu akan terus berupaya dan bekerja keras agar pembangunan dilaksanakan secara merata dan dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat, baik untuk bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, kelistrikan dan ekonomi kerakyatan," ucapnya.
Pada kesempatan itu, Bupati mengajak seluruh masyarakat menjaga kerukunan serta kekhusyukan selama melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadan. ''Mudah-mudahan ibadah kita di bulan suci Ramadan dapat berjalan dengan baik, dan kita menjadi orang yang mampu meraih kemenangan di hari Raya Idul Fitri,'' ucapnya. (adv/humas)