PASIR PENGARAIAN(HR)-Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu terus berupaya untuk menggalakkan program Adipura untuk menciptakan Kota Pasir Pengaraian menjadi kota yang bersih, indah dan sehat.
Hal ini diungkapkan Bupati Rohul Achmad yang diwakili Sekretaris Daerah Damri Harun pada upacara peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia tahun 2015 di halaman kantor Bupati Rohul, Senin (8/5).
Disampaikannya, piala Adipura bukanlah tujuan utama. Namun bagaimana menciptakan Kota Pasir Pengaraian menjadi kota yang bersih, rapi, indah dan sehat. Sehingga bisa diikuti dengan kota-kota lain dengan digalakkan Program Kampung Iklim (Proklim).
Tujuan utama program ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Rohul dengan melakukan kegiatan-kegiatan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim.
"Untuk itu apa yang telah diprogramkan pemerintah perlu mendapat dukungan dari berbagai pihak, khususnya dari masyarakat Rohul di berbagai lapisan dan juga pihak swasta," kata Damri.
Pihak swasta (perusahaan) melalui program CSR khususnya di bidang lingkungan hidup dapat bekerja sama dengan masyarakat dan pemerintah dalam menjalankan program-program perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.
Untuk itu diharapkan dukungan dari pihak Pemerintah dengan seluruh tingkatannya, swata dan masyarakat untuk mendorong upaya-upaya lebih lanjut dalam mengatasi persoalan Lingkungan hidup dan kehutanan yang terjadi di seluruh penjuru tanah air Khususnya di Kabupaten Rohul.
Sementara itu Kapala BLH Rohul Hen Irfan sebagai ketua pelaksana mengatakan 6 perusahaan dan 4 SMA mendapat penghargaan dari Bupati Rohul. Dengan rincian kategori perusahaan taat dengan Land Aplikation System (LAS) dalam pengelolaan lingkungan hidup tahun 2014-2015. Terbaik I diraih PT Padasa Enam Utama, kedua PT Perdana Indah Perkasa dan terbaik III PT Sawit Asahan Indah.
Sedangkan perusahaan taat dengan izin pembuangan limbah cair (IPLC) dalam pengelolaan lingkungan hidup tahun 2014-2015 yakni terbaik I PT Indomakmur Sawit Berjaya, kedua diraih PT Torus Ganda dan ketiga PT Kencana Persada Nusantara.
Kemudian sekolah berwawasan dan berbudaya lingkungan (Adiwiyata) tahun 2015 adalah SMAN I Tambusai, terbaik kedua SMAN 2 Rambah, dan terakhir SD Negeri 001 Rambah.(adv/humas)