Air Terjun Lau Cingkam Dairi Mulai Dilirik

Senin, 08 Juni 2015 - 10:14 WIB
Sejumlah wisatawan lokal memanjakan dirinya mandi di aliran air terjun Lau , diabadikan baru-baru ini.

DAIRI (HR)– Lokasi air terjun Lau Cingkam Desa Gunung Sitember, Kecamatan Gunung Sitember Kabupaten Dairi menambah daftar destinasi wisata di Kabupaten Dairi. Lokasi ini mulai dilirik wisatawan, meski masih di tingkat lokal.

Keberadaanya memang lumayan jauh sekitar 39 km dari ibukota kabupaten serta akses yang belum memadai. Gaungnya pun terdengar setahun lalu. Bahkan, masih banyak warga tidak mengetahui ada wisata air terjun yang dekat dengan lokasi mereka.

Di kecamatan ini sebenarnya ada tempat wisata yang namanya duluan populer yakni Gua Kendit Liang. Terowongan peninggalan sejarah yang hingga kini masih misterius itu belum mendapat sentuhan berarti dari pihak terkait. Pengunjung yang pernah masuk ke gua belum satu pun yang dapat menjangkau hingga ke ujung terowongan.

Kembali ke air terjun Lau Cingkam, Kepala Desa Gunung Sitember, Seniman Karo-karo menyebutkan, setiap minggunya ratusan pengunjung sudah memadati lokasi tersebut sejak November 2014 lalu. Pihaknya masih akan membenahi segala sesuatu yang berhubungan dengan penggunaan lokasi menjadi salahsatu objek wisata yang bernilai tinggi seperti objek wisata lainnya.

Karo-karo mengakui, warganya sudah dikerahkan untuk bergotong royong untuk membenahi akses menuju lokasi air terjun yang merupakan anugerah dan berkat yang tiba-tiba diketahui keberadaannya. Bahkan, pembenahannya mulai dari pelepasan hak tanah yang nantinya dipergunakan untuk jalan masuk dan lokasi parkir.

“Pelepasan lahan sudah kita jajaki, kebetulan ada dua alternatif jalan masuk dan keluar menuju objek ini. Seluruh warga yang berbatasan langsung dengan air setuju untuk pelepasan lahan,” kata Karo-Karo seraya mengatakan rencana membangun objek wisata tersebut untuk kesejahteraan warga setempat.(ant/hai)
 

Editor:

Terkini

Terpopuler