6 Pegulat PPLP Riau Ikuti Kejurnas

Kamis, 04 Juni 2015 - 11:27 WIB
Suwirman

PEKANBARU (HR)- Enam pegulat Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Dispora Riau dipersiapkan untuk Kejuaraan Nasional Junior Gulat 2015 di Bandung Jawa Barat, 7-15 Mei.

Enam pegulat tersebut adalah Denis Jordan, M Fiqri Al Nami, Saut Martua, Gopal Ronaldo, Hendro Sastro dan Riza Taufik. Enam pegulat tersebut akan didampingi pelatih Yudha Setia Nugraha, ketua tim Superman dan ofisial Gesha Rahmadani.

"Sebenarnya keberangkatan tim gulat PPLP Riau ke Bandung tersebut adalah agenda try out tahunan dari Dispora Riau. Waktunya pun pas dengan agenda Kejurnas Yunior sehingga try out kali ini dipastikan lebih bermutu," ujar PPTK PPLP Gulat Dispora Riau, Suwirman kepada Haluan Riau, Rabu (3/6) di Pekanbaru.

Suwirman menyebutkan try out PPLP gulat tahun ini lebih bergengsi karena mengikuti Kejurnas yunior yang juga dijadikan agenda resmi Pengurus Besar Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PB PGSI).

"Para pegulat binaan Dispora Riau sangat antusias menyambutnya. Bahkan 12 pegulat yang dibina di PPLP Riau memiliki keinginan untuk ikut. Namun karena kuota terbatas maka hanya enam orang saja yang diberangkatkan," kata Suwirman.

Dari informasi PB PGSI, Kejurnas tersebut juga dijadikan ajang untuk seleksi atlet untuk Asian Games 2018 di Indonesia. Mereka yang terbaik akan masuk pemusatan latihan gulat untuk Asian Games.

"Informasinya Kejurnas tersebut adalah ajang seleksi atlet untuk Asian Games 2018 di Indonesia. Dengan demikian, saya sangat yakin para pegulat akan serius mengikutinya. Mudah-mudahan pegulat PPLP Riau bisa berprestasi," jelasnya. (pep)

Editor:

Terkini

Terpopuler