Ketum Hipmi Gelorakan Semangat Entrepreneur

Rabu, 03 Juni 2015 - 13:30 WIB
ilustrasi

Ketua Umum Hipmi Pusat Bahlil Lahadalia memberi materi pada  Latihan Kader III HMI atau Advance Training tingkat nasional yang dilaksanakan Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Mahasiswa Islam, Riau-Kepulauan Riau, di aula KNPI, Jalan Thamrin, Pekanbaru, Selasa (2/6). LK III HMI diikuti belasan peserta utusan Badko Riau-Kepri, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, dan Jabodetabek.

Bahlil mengatakan, HMI sebagai organisasi kader memiliki tiga jenjang pengkaderan formal, yakni Basic Training atau Latihan Kader (LK) I, Intermediate Training (LK II) dan ketiga, Advance Training (LK III). Diharapkan kepada para kader lebih meningkatkan kemampuan intelektual dan pemahaman bangsa dari segala aspek. Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Ari Nugroho, Ketua KNPI Riau, Tata Haira, Sekretaris Panitia LK III, pengurus HMI beserta anggota HIPMI lainnya.

Usai memberi materi, Bahlil Lahadalia beserta rombongan melakukan kunjungan  ke Redaksi Haluan Riau. Pertemuan berlangsung di Gedung Riau Pers lantai II.

Dalam pertemuan itu, Bahlil mengatakan, jiwa dan semangat entreprenuer terus digelorakan Hipmi kepada para mahasiswa yang selama ini bercita-cita hanya ingin menjadi pegawai negeri sipil (PNS).

 Turut hadir manajemen Haluan Riau, Direktur Operasional, H Dheni Kurnia, Direktur Pengawasan, H Hendri Mulya, Pemimpin Redaksi Mohammad Moralis, Pemimpin Perusahaan Ajiz Nurjaman, dan jajaran manajemen lainnya. Pertemuan penuh suasana keakraban dengan diselingi dialog yang menambah nilai kebersamaan.

Editor:

Terkini

Terpopuler