Jakarta (HR)-Tunggal putra Indonesia yang sedang naik daun, Jonatan Christie, lolos dari kualifikasi dan masuk ke babak utama BCA Indonesia Open 2015. Nasib berbeda didapat Sony Dwi Kuncoro yang gagal melewati kualifikasi.
Dalam pertandingan di Istora Senayan, Selasa (2/6), Jonatan mengalahkan Boonsak Ponsana di putaran kedua kualifikasi. Jonatan menang dua gim langsung 22-20, 21-17 atas wakil Thailand itu.
Masuk ke babak utama, Jonatan sudah ditunggu pebulutangkis unggulan di babak pertama. Pemain berusia 17 tahun itu akan menghadapi Chou Tien Chen asal Taiwan yang merupakan unggulan ketujuh.
Sementara itu, Sony tak mampu mengikuti langkah Jonatan. Dia kalah dari pebulutangkis Indonesia lainnya, Anthony Ginting, 9-21, 21-16. Anthony yang berhak masuk ke babak utama akan menghadapi Brice Leverdez di babak pertama.
Dari nomor tunggal putri, Indonesia meloloskan dua wakilnya ke babak utama. Maria Febe Kusumastuti dan Ruselli Hartawan melaju usai mengalahkan lawan-lawannya di putaran kedua kualifikasi.
Febe lolos usai menang tiga gim melawan Dinar Dyah Ayustine, 21-12, 19-21, 21-15. Di babak pertama nanti, Febe akan menghadapi pebulutangkis yang lolos kualifikasi lainnya, Ruselli Hartawan. Ruselli lolos lewat pertarungan tiga gim atas Iris Wang, 20-22, 21-18, 21-14.
Sementara itu di nomor ganda campuran, Andrei Adistia/Vita Marissa juga merebut satu tempat di babak utama. Andrei/Vita lolos dengan mengalahkan Lin Chia Yu/Wu Ti Jung 21-11, 21-8. Di babak utama, Andrei/Vita sudah ditunggu Philip Chew/Jamie Subandhi.(dtc/pep)