BSI Berikan Beasiswa Senilai Rp500 Juta ke Unri

Selasa, 22 Oktober 2024 - 13:34 WIB

Riaumandiri.co - Bank Syariah Indonesia (BSI) memberikan beasiswa senilai hampir 500 juta Rupiah kepada Universitas Riau (UNRI) pada acara closing ceremony Milad UNRI yang ke-62, Senin (21/10). 

Dukungan beasiswa tersebut adalah upaya BSI untuk mendukung kemajuan pendidikan Indonesia. 

Area Manager BSI Pekanbaru, Tengku Rizaldi Syahputra mengatakan sejak berdirinya BSI sudah 3 miliar diberikan kepada pendidikan dalam bentuk beasiswa kepada mahasiswa/I yang layak mendapatkannya. 

"Dari sejak kami berdiri tahun 2021, sudah sampai saat ini 3 M untuk Riau saja," kata Tengku Rizaldi. 

Ia menyebut nominal beasiswa akan terus meningkat seiring perkembangan kinerja bisnis BSI yang semakin pesat. 

"Peningkatan beasiswa ini seiring dengan peningkatan kerja bisnis kita, semakin besar perkembangan BSI karena dukungan masyarakat," katanya. 

"Maka keberkahan juga akan semakin besar dan luas khususnya masyarakat Riau," sambungnya. 

BSI akan terus berkomitmen menjadi perbankan yang menebar kebaikan dan kebermanfaatan bagi seluruh umat. 

"Ini jadi salah satu langkah konkrit kami sebagai fungsi bank syariah untuk menebar kebaikan kepada seluruh umat," lanjutnya. 

Tak hanya itu, BSI juga memberikan dana CSR kepada masyarakat atau nasabah golongan menengah kebawah, hal itu untuk membantu perekonomian masyarakat, dengan membentuk desa binaan dibeberapa tempat termasuk di Riau.

Fasilitas Beasiswa ini diberikan berkesinambungan hingga mahasiswa lulus. Serta Bimbingan Kepemimpinan diri dan pembangunan karakter. 

Editor: Akmal

Terkini

Terpopuler