Jokowi Naikan Tunjangan Kinerja PNS di Kementerian ESDM

Jumat, 11 Oktober 2024 - 08:44 WIB

Riaumandiri.co - PNS di Kementerian ESDM RI mendapat kenaikan tunjangan kinerja (tukin) dari Presiden Jokowi, ini dengan alasan sebab Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sektor energi dan sumber daya mineral sangat besar ke negara setiap tahunnya.

Pada  2014 hingga 2024, PNBP dari sektor ESDM sudah lebih dari Rp1.800 triliun.

Jokowi mengaku Menteri ESDM Bahlil Lahadalia sudah seringkali memintanya untuk segera menandatangani kenaikan tukin tersebut. Namun, Jokowi menyebut rancangan soal tukin itu belum ada juga di meja kerjanya.

"Pak Menteri (Bahlil) ini bulak-balik mendorong saya, menanyakan ke saya. Enggak sekali dua kali. Saya akan tanda tangan kalau barang itu sampai di meja saya. Sampai malam ini belum," ujar dia dalam acara Malam Penganugerahan Penghargaan Subroto 2024 di Kempinski Grand Ballroom, Jakarta Pusat, Kamis (10/10).

"Belum sampai di meja saya, tetapi memang sudah sedikit lagi. Jadi begitu sampai di meja saya, akan saya tanda tangan ini yang namanya tunjangan tadi," imbuh Jokowi lebih lanjut.

Ia kembali memuji upaya Bahlil yang terus mendesaknya agar kenaikan tukin disetujui dan ditandatangani sebelum ia lengser.

"Memang Pak Menteri ESDM ini sangat lincah sekali. Selalu menanyakan kepada saya. 'Sudah, pak?'. Ya, saya belum tanda tangan, saya jawab belum. Tadi siang ketemu, 'Sudah, pak?'. Kalau saya jawab, bohong namanya," kata dia.

Jokowi memastikan akan menginformasikan lebih lanjut terkait kenaikan tukin jika dokumennya telah resmi ditandatangani.

"Begitu saya tanda tangan, saya infokan ke Menteri ESDM secepatnya," imbuhnya.

Editor: Akmal

Terkini

Terpopuler