Riaumandiri.co - Guna memastikan pelaksanaan Pemilukada serentak berjalan lancar di Kabupaten Negeri Seribu Suluk, Kapolres Rokan Hulu (Rohul), AKBP Budi Setiyono lakukan pengecekan Logistik di Gudang KPUD Rohul, Jalam Lingkar Baru Pasir Pengaraian, Desa Pematang Barangan Kecamatan Rambah, Rohul.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (01/10) tersebut merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning Tahun 2024 (OMP-LK24).
Dari hasil pengecekan, Kapolres Budi Setiyono mengetahui bahwa terdapat beberapa item barang yang sudah ada di Gedung Logistik KPUD Rohul, seperti Tinta sebanyak 46 Boks yang masing-masing boks berisi 50 botol, dan satu Boks berisi 2 botol, Total Stiker sebanyak 2.302, Stiker, Kabel Ties sebanyak 68 Boks Satu Boks, Bilik Suara sebanyak 461 Box atau 4.604 Lembar dan lain-lain.
"Alhamdulillah kita telah melakukan pengecekan di gedung Logistik ini, dan Alhamdulillah semua berjalan lancar," sebut Kapolres.
Kepada pihak KPUD Rohul, orang nomor satu di Mapolres Rokan Hulu itu berpesan agar terus menjalin komunikasi dengan pihak Kepolisian maupun TNI jika terdapat hal yang perlu dikoordinasikan terkait keamanan Logistik.
Selain daripada itu, terhadap personel yang bertugas mengamankan gedung Logistik, Kapolres juga berpesan untuk tetap meningkatkan kewaspadaan di Gudang dan sekitarnya.
“Laksanakan pengamanan Gudang KPU dengan baik, cermat dan profesional. Jangan lengah, lakukan semuanya dengan penuh tanggungjawab," tegas Kapolres.
Guna mengantisipasi kejadian yang tak terduga, Kapolres berharap kepada Tim Personel yang bertugas untuk terus memastikan Gudang Logistik tidak terjadi Kebakaran, Bocor oleh Hujan, terkena Banjir atau pun genangan air dan sejenisnya.
"Matikan keran kamar mandi Gudang apabila sudah selesai dipergunakan,”tambahnya.
"Kami berharap agar semua pihak yang terlibat tetap dapat bekerjasama untuk memastikan proses Demokrasi berlangsung dengan aman, adil dan teratur, mengingat pelaksanaan pemilu serentak sudah dekat," pungkasnya mengakhiri.