Yuk! Ketahui Visi-Misi dan Program Paslon Pilgubri 2024

Jumat, 27 September 2024 - 07:57 WIB
Pasangan Cagub dan Cawagup Riau 2024. (Dok. Haluan Riau)

RIAUMANDIRI.CO - Rabu, 25 September 2024, telah memasuki tahapan masa kampanye untuk seluruh pasangan calon baik gubernur, bupati, maupun wali kota.

Pengundian nomor urut telah dilakukan dan didapatkan hasilnya yakni pasangan Abdul Wahid-SF Hariyanto mendapat nomor urut 1, Nasir-wardan nomor urut 2, dan Syamsuar-Mawardi nomor urut 3.

Pj Gubenur Riau, Rahman Hadi, mengaku dirinya ditunjuk oleh pemerintah pusat sebagai Pj Gubernur Riau adalah amanah yang diberikan. Salah satu amanahnya adalah melaksanakan roda pemerintahan mulai dari mengantar sampai terpilihnya gubernur dan wakil gubernur periode 2024-2029.

"Harapan kita Pilkada di Riau berjalan lancar sesuai jadwal yang telah ditetapkan," imbuh Rahman Hadi.

Dikabarkan sebelumnya, Ketua KPU Riau, Rusidi mengatakan, bahwa tahun 2024 ini adalah momen politik yang penting terbesar dan serentak nasional yang dilakukan setelah Pemilu 2024. Sehingga hal ini katanya menjadi kerajaan besar untuk menentukan kualitas demokrasi khusus di Riau.

"Tentu bukan pekerjaan yang mudah. KPU membutuhkan partisipasi semua elemen masyarakat menuju pemilu yang baik," katanya.

Oleh karena perlu partisipasi masyarakat, masyarakat setidaknya mengetahui visi, misi, dan program calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.

Pasangan nomor urut 1 Abdul Wahid- SF Hariyanto mengusung visi "Riau berbudaya melayu, dinamis ekologis, agamis dan maju".

Pasangan yang dikenal dengan Bermarwah itu memiliki beberapa rancangan program yakninya Riau Cerdas, Riau Sehat, Riau Membangun Desa,Riau Sejahtera, dan Riau Berdaya
Saing.

Selanjutnya, pasangan M.Nasir dan Muhammad Wardan atau dikenal dengan "Nawaitu" mempunyai visi "Riau berdaya saing, berintegritas, maju, dan berbudaya melayu menuju Riau emas,".

Pasangan Nawaitu memiliki program Pendidikan Emas dengan memberikan kartu Riau Cerdas, dan pendidikan gratis untuk seluruh jenjang pendidikan SD hingga SMA.

Nawaitu juga memiliki program kesehatan emas yang salah satunya membangun rumah sakit tipe A di kabupaten yang jauh dari Ibu Kota Provinsi Riau yakninya Pekanbaru.

Kemudian ada sektor pertanian emas dengan peningkatan produktivitas lahan pertanian.

Pasangan ketiga, yakni Syamsuar dan Mawardi M. Saleh atau yang dikenal dengan "Suwai". Pasangan Suwai memiliki visi "Terwujudnya Riau maju dan bermartabat sebagai pusat ekonomi Sumatera, dan gerbang ekonomi utama ASEAN tahun 2029".

Suwai memiliki program unggulan yakninya penguatan sektor pertanian dan ketahanan pangan. Kemudian penurunan angka kemiskinan, penyediaan lapangan kerja, pembangunan pendidikan gratis. Selanjutnya ada pelestarian kehidupan budaya dan lingkungan.

Editor: Nandra F Piliang

Terkini

Terpopuler