Pj Risnandar Minta Catat Kerugian Pasca PUPR Terbakar: Jangan Jadi Isu Negatif

Jumat, 20 September 2024 - 19:55 WIB

Pj Walikota Pekanbaru Minta Sekda Catat Kerugian Kebakaran dan Tak Kaitkan dengan Isu Negatif

Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa meminta kepada Sekretaris Daerah (Sekda) untuk mencatat kerugian materil akibat kebakaran di salah satu Gedung Perkantoran Tenayan Raya pada Jum'at (20/9). 

"Secara teknis pak Sekda akan buat laporan kerugian materil," singkat Risnandar. 

Berdasarkan pantauan lapangan, tampak satu unit mobil dinas ikut dilalap si jago merah, tak hanya itu, kaca gedung dan seluruh atap lenyap terbakar. 

Namun, Risnandar menyebut pelayanan pemerintahan akan tetap berlanjut dan tidak akan terganggu. 

"Pelayanan kegiatan pemerintahan tetap berjalan, tidak ada kendala terkait itu," katanya. 

Terkait penempatan kantor tiga OPD diantaranya Dinas PUPR, Perkim, dan Dishub tentu tetap ada dan disediakan. 

"Dan penempatan kantor tiga OPD berjalan, saat korban jiwa saat ini tidak ada, paling parah di lantai PUPR," kata Risnandar. 

Ia menekankan agar peristiwa kebakaran ini tidak disangkut pautkan dengan isu negatif, murni karena kebakaran. 

"Ini memang sampai hari ini, ada laporan titik api, jangan ada isu negatif, teman teman media bisa lihat sendiri," sebutnya.

Editor: Akmal

Terkini

Terpopuler