Dua Puluh Ribu Paket, Uji Coba Makan Siang Gratis di Dua Sekolah di Pekanbaru

Selasa, 06 Agustus 2024 - 18:17 WIB

Riaumandiri.co - Pemko Pekanbaru sedang mencanangkan simulasi maupun pelaksanaan program makan siang gratis, kurang lebih ada 20.000 paket makan siang gratis akan diberikan kepada anak anak yang ada di Kota Pekanbaru.

"Itu jatah kita 20.000 paket makan siang gratis setiap harinya," ungkap Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi, Selasa (6/8).

Oleh karenanya ia meminta agar Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) untuk dapat menyediakan suplai pangan dalam mendukung program tersebut.

"Kita minta coba dari KTNA menyuplai sayuran, ayam, telur, dan buah itu dari kita, saya ingin minta petanya, kasih ke saya," kata Indra Pomi yang juga selaku Ketua KTNA Pekanbaru. 

Ia juga meminta dalam mendukung program makan siang gratis agar KTNA dapat menjadwalkan masa tanam, sehingga ketika program dilaksanakan sudah bisa diterapkan.

"Kita minta KTNA merencanakan waktu tanamnya, sehingga nanti bisa kita siapkan program ini," katanya.

Program makan siang gratis akan dilaksanakan simulasi di dua sekolah, yakninya SMP 1 Pekanbaru dan SDN 001 Pekanbaru. "Kita akan minggu depan coba di SD 001 dan SMP 001," ungkap Sekda.

Dikabarkan sebelumnya Pemko Pekanbaru sudah mulai melakukan persiapan untuk pelaksanaan simulasi pemberian makan bergizi ini.

"OPD teknis yang terlibat dalam program ini seperti Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Ketahanan Pangan, dan juga BPKAD," katanya.

Dinas pendidikan diminta untuk mulai melakukan pendataan bagi anak-anak yang akan menerima manfaat.

Indra menyebut, Pemko Pekanbaru juga akan menyiapkan kebutuhan bahan pokok untuk menjalankan program tersebut.

Editor: Akmal

Terkini

Terpopuler