Linda Jadi Harapan

Jumat, 22 Mei 2015 - 22:50 WIB
Linda Wenifanetri

Jakarta (HR)-Tanpa Bellaetrix Manuputty, Linda Wenifanetri menjadi pebulutangkis tunggal putri paling senior dalam skuat ke SEA Games 2015. Linda melihat situasi itu sebagai sebuah tantangan. Peluang Bellaetrix untuk mempertahankan medali emas tunggal putri di SEA Games tertutup. Itu setelah dia dicoret dari tim nasional karena cedera lutut kiri. Posisi Bella di tunggal putri nomor perorangan digantikan Hanna Ramadhini. Pada beregu putri, Indonesia diperkuat Linda, Hanna, Gregoria Mariska, dan Dinar Dyah Ayustine. Di antara empat pemain itu, Linda menjadi satu-satunya yang paling senior. Selain faktor usia, Linda juga mempunyai pengalaman paling panjang di ajang olahraga antarnegara-negara Asia Tenggara itu dengan sudah tampil tiga kali. Linda mengatakan tidak terbebani dengan menjadi satu-satu senior di sektor tunggal putri. Ia justru menyimpan harapan besar pada keikutsertaannya tahun ini. "Tidak ada beban, biasa saja. Karena kita ini tim jadi tidak ada beban sama sekali, toh sektor lain juga ada yang senior," kata Linda, Jumat (22/5). Di sisi lain, ia tetap mempersiapkan diri sebaik mung_kin untuk pertandingan yang akan datang. Sembari menjaga kondisi tubuh agar tidak cedera. Sebelum mengikuti pertandingan di SEA Games, Linda akan mengikuti Indonesia Terbuka Super Series Premier di Istora Senayan, Jakarta pada 2- 7 Juni. "Latihannya sama saja seperti biasa di pelatnas. Cuma fokus sekarang lebih jaga kondisi badan dan fokus pada latihan yang dilakukan sampai pertandingan. Apalagi sepekan lagi ada Indonesia Open juga," tambah dia. Tak hanya latihan, ia juga memperbanyak komunikasi dengan tunggal putri yang lain, sembari menonton video-video lawan. "Komunikasi terus dengan atlet lain saat di pelatnas. Sharing saja seperti hari biasanya dan banyak nonton video pertandingan lawan-lawan seperti Malaysia, Thailand juga. Karena Thailand itu kuat-kuat," kata dia. "Ambisinya tentu ingin rebut kemenangan di beregu dan perorangan. Tapi ya tetap berusaha yang terbaik dan tampil semaksimal mungkin," ucap pemain 25 tahun itu. (dtc/pep)

Editor:

Terkini

Terpopuler