SMKN 2 Teluk Kuantan Ikut Seleksi Asean Eco School

Selasa, 19 Mei 2015 - 11:51 WIB
ilustrasi

TELUK KUANTAN (HR)-SMK Negeri 2 Teluk Kuantan bakal diusulkan ikut seleksi penerimaan penghargaan tingkat Asean Eco School 2015.

SMK N 2 Teluk Kuantan yang dipimpin Arman Yulis merupakan salah satu penerima penghargaan Adiwiyata Mandiri Nasional. Sekolah ini pernah mengutus siswanya sebagai duta lingkungan se-Asean di Brunei Tahun lalu.

"Berkasnya sudah diusulkan ikut seleksi penerimaan penghargaan tingkat Asean Eco School," kata Kepala  Kepala Bidang Konservasi dan Pemulihan Lingkungan, Usti Erni Senin (18/5).

Selain sekolah, salah seorang guru Nur Asmar yang merupakan Wakil kepala dan pembina lingkungan di SMKN 2 Teluk Kuantan juga diusulkan sebagai penerima penghargaan Satia Lestari Bumi mewakili Kuansing di tingkat Provinsi.

BLH berharap, pembinaan yang terus dilakukan, mudah-mudahan untuk tahun berikutnya banyak sekolah yang mendapatkan penghargaan baik Adiwiyata maupun Satia Lestari Bumi. (rob)
 

Editor:

Terkini

Terpopuler