Riaumandiri.co - Perolehan suara Partai Gerikan Indonesia Raya (Gerindra) di Daerah Pemilihan (Dapil) Pekanbaru 1 menempati posisi kedua dalam hasil hitung suara sementara di laman kpu.go.id. Tercatat, per pukul 15.00 WIB sudah mencapai angka 20.32 persen.
Para calon yang bertarung di dapil ini akan memperebutkan 6 kursi yang ada, dapil ini terdiri dari tiga kecamatan diantaranya Kecamatan Sukajadi, Kecamatan Pekanbaru Kota dan Kecamatan Limapuluh.
Disini, Partai Gerindra mengusung 6 calonnya untuk bertarung, akan tetapi calon Rizky Bagus Oka lah memperoleh suara terbanyak sementara. Perolehan suaranya tak terikuti pesaing calon dari partai burung garuda itu.
Dengan perolehan sementara ini, Rizky Bagus Oka diprediksi akan duduk di di kursi Balai Payung Sekaki mewakili aspirasi dari masyarakat Dapil Pekanbaru 1 nantinya. Perolehan suara pun diyakini akan terus bertambah seiring dengan dilakukannya perhitungan suara secara berjenjang.
Untuk diketahui, Rizky Bagus Oka merupakan calon yang menargetkan pemilih anak muda. Rizky Bagus ini merupakan sosok yang dikenal dekat dengan aktivitas kaula muda, apalagi pendekatan yang dilakukan dalam menyerap aspirasi pemilih berdasarkan ekonomi kreatif dan penggunaan digital.